WahanaNews-Maluku | Balai Kesehatan Mata Ambon-Vlissingen meningkatkan pelayanan kesehatan mata yang modern dengan menambah alat pemeriksaan mata retina pada 2023.
"Tahun 2023 kita akan menambah beberapa alat untuk pemeriksaan mata retina berupa alat laser Optical Coherence Tomography atau sering disebut OCT," kata Kepala Balai Kesehatan Mata Ambon-Vlissingen Daniel Siegers di Ambon, Rabu (25/01).
Baca Juga:
Prof. Teddy Leasiwal: Inflasi Tinggi Ubah Perilaku Konsumen dan Pola Belanja Masyarakat
Ia mengatakan dengan alat ini Klinik Mata Ambon-Vlissingen dinilai telah memiliki peralatan yang cukup lengkap di Maluku untuk pelayanan kesehatan mata.
"Peningkatan terus dilakukan dari sisi pelayanan, peralatan, tenaga kesehatan, sejalan dengan komitmen pemerintah untuk memberikan pelayanan kesehatan mata terbaik untuk masyarakat Maluku, khususnya Kota Ambon," katanya.
Ia menyatakan alat OCT mendeteksi gejala retinopati diabetik untuk pasien diabetes. Kerusakan mata retinopati diabetik sering terjadi pada pasien diabetes yang mana retina mengalami kebocoran pembuluh darah.
Baca Juga:
Perkara Korupsi, Eks Wali Kota Tual Divonis Satu Tahun Enam Bulan Penjara
"Layanan kesehatan mata meningkat untuk penyakit katarak, gangguan penggunaan kaca mata dan retina, untuk pasien usia 40 tahun ke atas," katanya.
Selain peralatan modern juga ditunjang tenaga kesehatan yang siap melayani masyarakat, yakni dokter spesialis mata, dokter residensial mata, dokter umum, perawat mata, refraksionis untuk kaca mata, apoteker, tenaga administrasi, tenaga IT, dan tenaga penunjang lainnya.
"Untuk SDM saat ini cukup untuk melayani pasien, kita saat ini juga masih melanjutkan kerja sama dengan Universitas Udaya Denpasar, untuk melayani pasien," katanya.